Surabaya – Personel Polsek Karangpilang dipimpin oleh Kasium Aiptu Suradi., menggelar kegiatan santunan anak yatim-piatu dan doa bersama, dalam upaya mempererat hubungan antara Kepolisian dengan masyarakat setempat dalam rangka cooling system atau menjaga kondusifitas jelang Pilkada serentak.
Kegiatan santunan anak yatim dan doa bersama yang dilaksanakan di Ruang Restorative Justice Rinaksa Sakala Mandala Polsek Karangpilang, diikuti oleh sekitar 35 anak yatim piatu dari Panti Asuhan Darul Aitam Kedurus dan Panti Asuhan Muhammadiyah Karangpilang, Minggu (/08/2024) pagi.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Bhabinkamtibmas Karangpilang dilanjutkan taukziyah dan doa bersama yang dipandu oleh ulama setempat yaitu Ustad Zaki selanjutnya memberikan santunan kepada anak yatim dan piatu.
Dalam kegiatan itu, para anggota Polsek Karangpilang berbaur dengan anak yatim berinteraksi dan menyantuni mereka dengan penuh kasih sayang.
Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian C., S.I.K., M.Si., menyampaikan, bahwa kegiatan ini bukan hanya sekedar rutinitas, tetapi juga bagian dari komitmen Kepolisian dalam memperkuat ikatan emosional dan spiritual dengan masyarakat umum.
“Acara ini sangat penting sekali bagi kita untuk meningkatkan hubungan baik dengan seluruh elemen masyarakat, sebagai landasan utama dalam menjalankan tugas sebagai anggota Polri terutama menjelang Pilkada serentak,” ujar Kanit Binmas.
Discussion about this post