Surabaya – Dalam memeriahkan HUT Kemerdekaan RI yang ke 79 tahun 2024 warga RW 10 Kelurahan Kebraon menggelar jalan sehat warga di lapangan tengah RW 10 Kelurahan Kebraon. Acara tersebut mendapatkan pengamanan oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebraon Polsek Karangpilang Bripka Andy bersama Babinsa Kelurahan Kebraon, Minggu (25/08/2024) pagi.
Kegiatan pengamanan ini merupakan wujud pelayanan Polisi kepada masyarakat utamanya warga masyarakat dan pengguna jalan lainnya. Kegiatan ini juga sebagai ajang untuk mendekatkan diri dan juga sebagai kesempatan menyampaikan pesan Kamtibmas pada masyarakat, sehingga masyarakat taat dengan aturan hukum dan merasa aman serta nyaman karena anggota Polri akan selalu berada ditengah tengah masyarakat.
Kegiatan ini diikuti ratusan peserta dari warga RW 10 Kelurahan Kebraon dengan mengusung tema HUT Kemerdekaan RI Ke-79 yaitu “Nusantara Baru Indonesia Maju” diharapkan wilayah Karangpilang khususnya RW 10 Kelurahan Kebraon juga terus maju.
Di tempat terpisah Kapolsek Karangpilang Kompol A.Risky Fardian C., S.I.K., M.Si., mengatakan bahwa kegiatan pengamanan ini untuk mencegah gangguan Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh peserta jalan sehat maupun kegiatan warga lainnya.
“Diharapkan dengan kehadiran anggota Polri di tengah tengah kegiatan warga dapat memberikan rasa aman dan nyaman dengan mengurangi potensi terjadinya gangguan kamtibmas,” Pungkas Kapolsek.
Discussion about this post