Surabaya – Dipimpin langsung Kanit Samapta Polsek Mulyorejo Polrestabes Surabaya Polda Jatim Ipda Taufik Sungkono,S.H beserta anggota melaksanakan kegiatan patroli bersepeda di seputaran perumahan, Selasa (05/11).
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kota Surabaya Umumnya dan Kecamatan Mulyorejo khusunya jelang pelaksanaan Pilkada serentak 2024 , serta sebagai cara untuk menyapa masyarakat.
Dalam patroli tersebut, kanit Samapta Polsek Mulyorejo Polrestabes Surabaya Polda Jatim menyampaikan bahwa selain sebagai upaya menjaga keamanan, patroli bersepeda juga memberikan kesempatan kepada petugas untuk bersosialisasi dan menyapa langsung masyarakat .
Ditemui di tempat terpisah Kapolsek Mulyorejo Kompol Aspul Bakti,S.H.,M.H membenarkan ‘ Salah satu tugas Unit samapta adalah Patroli memang untuk menjangkau jalan kecil kami berupaya melaksanakan Patroli dengan sepeda angin, Selain menyapa masyarakat juga melaksanakan imbauan dan penertiban terkait parkir dan pedagang agar lebih tertib dan menata dagangannya,” kata Kapolsek.
Tak hanya untuk menjaga keamanan, patroli bersepeda juga dianggap sebagai upaya untuk meningkatkan kesehatan anggota polisi.
“Selain membuat badan menjadi sehat, patroli bersepeda juga lebih ramah menyapa masyarakat Mulyorejo,” tutup Kapolsek.
Discussion about this post